Kamis, 26 Februari 2015

Saham Otomotif Berhasil Angkat Nikkei Kamis

 
SGB LAMPUNG - Diawal perdagangan bursa saham Tokyo Jepang Kamis pagi (26/2) indeks Nikkiei dibuka menguat dari perdagangan sebelumnya yang ditutup melemah. Penguatan yang ditopang oleh melemahnya Yen jepang terhadap dolar AS. Dan saham yang memberi kekuatan pada Nikkei awal perdagangan ini saham otomotif.
Yen Jepang masih bergerak dikisaran 119.00, dimana di akhir perdagangan sesi AS Yen  sempat berbalik melemah dari sesi sebelumnya yang menguat namun kembali menguat kembali yang merespon rilis data sektor perumahan AS yang tidak menunjukan perkembangan cukup baik dengan hampir sama pada rilis bulan sebelumnya yaitu 481K serta berada diatas ekspektasi ekonom yang memperkirakan akan menjadi 470k. Yen Jepang diawal perdagangan sesi Asia Kamis pagi kembali melemah sebesar 14 poin atau 0.12% yang menjadi 118.99 dari posisi pembukaan pada 118.85.
Saham-saham lapis biru yang mendorong  penguatan diawal perdagangan Kamis pagi adalah Saham otomotif seperti Hino Motor menguat signifikan sebesar 0.55%, Honda Motor menguat signifikan sebesar 0.40%, Isuzu Motor menguat signifikan sebesar 2,36%, Kawasaki Motor menguat signifikan sebesar 2.33%, Mazda Motor menguat sebesar 0.1%, Mitsubishi Motor menguat signifikan sebesar 0.55%, serta Nissan Motor menguat signifikans ebesar 1.31%.
Indeks spot Nikkei diawal perdagangan hari ini dibuka menguat sebesar 2.67 poin atau 0.02% yang menjadi 18.587,87 poin dari posisi penutupan sebelumnya  pada 18.585,20 poin dengan mencapai tertinggi sebelumnya pada  18.647,74 poin serta terendah pada 18.567,03 poin serta pergerakan indeks Nikkei berjangka juga dibuka menguat sebesar 30 poin atau 0.17% yang menjadi 18.665 poin dari posisi penutupan sebelumnya pada 18.635 poin dengan mencapai tertinggi sebeumnya pada 18.655 poin serta terendah pada 18.560 poin.
Berdasarkan pada penutupan pergdagangan bursa saham sebelumnya, maka Analyst Vibiz Research Center memperkirakan bahwa pergerakan indeks Nikkei Kamis pagi akan bergerak di teritori negatif, jika pergerakan indeks Nikkei berhasil mencapai level resistance pada 18.680poin pada bolinger atas 10  dan MA 5 dengan time daily maka akan mencoba menembus resistance berikutnya di 18.807  poin. Jika tidak tembus di 18.680 maka akan mencoba menembus ke level support  pada 18.504 poin dengan bolinger bawah 10 dan MA 5 time daily, jika tembus maka akan mencoba menembus support berikutnya di  18.715 poin.

Petinggi Saudi Nyatakan Kenaikan Permintaan, Harga Minyak Mentah Terangkat

 
SGB LAMPUNG - Harga minyak mentah di akhir perdagangan Kamis dini hari mengalami peningkatan yang signifikan di bursa komoditas Amerika Serikat (26/2). Harga komoditas minyak mentah terangkat setelah menteri perminyakan Arab Saudi mengatakan bahwa permintaan minyak mentah mengalami peningkatan. Data yang positif dari Tiongkok menunjukkan bahwa pabrik-pabrik di negara tersebut kembali meningkatkan produksi.
Harga minyak mentah sempat terjungkal di tengah laporan yang menunjukkan bahwa pasokan minyak mentah di AS kembali mengalami kenaikan yang lebih besar dari ekspektasi. Pasokan minyak mentah mengalami peningkatan sebesar 8,4 juta barel pekan lalu dan mencapai rekor tertinggi sebesar 434,07 juta barel. Pasokan di Cushing, Oklahoma mengalami kenaikan 2,4 juta barel.
HSBC Flash Manufacturing PMI dari Tiongkok untuk bulan Februari mengalami peningkatan ke level 50,1 poin, menunjukkan bahwa sektor manufaktur kembali mengalami ekspansi. Indeks tersebut lebih baik dibandingkan dengan proyeksi yang berada di level 49,6 poin.
Harga minyak mentah berjangka jenis WTI untuk kontrak April yang merupakan kontrak paling aktif saat ini mengalami peningkatan sebesar 1,71 sen atau setara dengan 3,47 persen dan berakhir pada posisi 50,99 dollar per barel.
Pergerakan harga minyak mentah jenis WTI kontrak paling aktif akan mengalami konsolidasi meskipun mulai terbatas. Meskipun sudah muncul berbagai sentiment positif, harga minyak mentah belum mendapatkan pijakan teknikal yang pas untuk memberikan kesinambungan peningkatan yang terjadi kemarin.
Untuk perdagangan hari ini harga minyak mentah WTI kontrak Maret diperkirakan akan mengalami level resistance di 52,50 dollar. Resistance selanjutnya ada di 55,00 dollar. Jika terjadi pelemahan harga akan menemui support pada posisi 48,00 dollar dan 46,50 dollar.

Blokade Supir Truk Lumpuhkan Pasokan Dan Ekonomi Brasil

 
SGB LAMPUNG - Blokade jalan yang secara mencolok dilakukan oleh para pengemudi truk di Brasil meluas sampai tersebar di lebih dari 100 lokasi sejak hari Rabu kemarin, menghentikan pengiriman komersial dan selanjutnya mengganggu ekonomi. Pemogokan ini dipicu  oleh skandal korupsi, kekeringan dan merosotnya harga komoditas.
Ribuan sopir truk yang berpartisipasi dalam protes nasional terhadap tingginya harga solar, pajak dan tol.  Para pengemudi menggunakan truk mereka masing-masing untuk memblokir jalan raya di 10 negara selama seminggu, menutup jaringan jalan utama Brazil yang digunakan untuk mengangkut sebagian besar barang-barang, demikian informasi yang diperoleh dari situs Polisi Jalan Raya Federal Brasil.
Pemogokan adalah perlambatan output pada perusahaan termasuk prosesor makanan BRF SA dan JBS SA, menciptakan angin sakal lain untuk ekonomi Brazil, yang sudah diperkirakan akan menyusut tahun ini.
“Penyumbatan dapat mempengaruhi neraca perdagangan dalam jangka pendek,” kata perusahaan pialang Lerosa Investimentos dalam sebuah laporan. “Ini menambah sebuah prospek pertumbuhan memburuk.”
BRF, produsen dan eksportir unggas terbesar Brasil, mengurangi output sekitar 15 persen dengan menangguhkan pemotongan ayam di dua pabrik mereka yang berada di negara bagian Parana.
Pemblokiran jalan juga membatasi pengiriman jagung dan kedelai yang digunakan sebagai pakan ternak, sementara stok produk berpendingin yang menumpuk karena kurangnya transportasi.
JBS terpaksa menghentikan produksi daging ayam dan babi dalam delapan pabrik milik mereka dikarenakan kurangnya pakan ternak.
Sementara harga minyak global turun 38 persen sejak November, harga BBM  di Brasil justru telah meningkat. Prusahaan minyak milik negara Petroleo Brasileiro SA, yang dikenal sebagai Petrobras, berusaha untuk menghasilkan lebih banyak uang dan pemerintah federal menaikkan pajak untuk mengurangi defisit anggaran terluas di lebih dari satu dekade. Harga solar naik sebanyak 15 centavos per liter bulan ini setelah pemerintah menghidupkan kembali pajak atas bahan bakar sebagai bagian dari upaya untuk memulihkan kepercayaan dalam disiplin fiskal.
Hanya 33 dari 950 truk yang diharapkan dapat membawa sebagian besar kedelai tiba di Pelabuhan Paranagua hari Rabu kemarin. Pemuatan kapal tidak terpengaruh karena pelabuhan memiliki persediaan selama sekitar empat hari, demikian penjelasan seorang petugas otoritas pelabuhan kepada pers kemarin.
Pengangkutan kedelai dari negara bagian Mato Grosso, produsen gandum terbesar Brasil benar-benar lumpuh karena pemogokan, demikian pernyataan Blairo Maggi, seorang senator dan pemilik Amaggi Group, sebuah perusahaan pertanian dan perdagangan, kepada wartawan di Brasilia, beberapa peternakan kehabisan bahan bakar.
Pengemudi truk telah mengorganisir diri tanpa pemimpin yang jelas untuk negosiasi, menurut Marcio Lopes de Freitas, presiden Coop Organisasi Brasil, yang juga berpartisipasi dalam diskusi dengan pejabat pemerintah.
Harga kedelai turun 0,8 persen pada Rabu untuk $ 10,10 per bushel 3/4 di Chicago sehari setelah naik ke level tertinggi enam minggu di tengah kekhawatiran tentang pemogokan sopir truk di Brasil.

Harga Gula Kembali Melempem Didukung Kuatnya Pasokan Global

 
SGB LAMPUNG - Harga gula berjangka di akhir perdagangan bursa komoditas ICE Futures New York Kamis dini hari tadi terpantau mengalami pelemahan signifikan (26/2). Harga gula berjangka masih dirudung sentiment negatif di tengah kuatnya pasokan gula global yang tersisa dari surplus yang telah terjadi selama empat tahun berturut-turut.
Produksi gula global tahun ini akan mengalami defisit untuk pertama kalinya dalam lima tahun. Defisit gula global untuk periode 2015 – 2016 akan mencapai 5,2 juta metric ton. Defisit tersebut akan menjadi yang terbesar sejak tahun 2009 – 2010.
Meskipun demikian kondisi pasokan yang kuat membuat harga tetap melemah. Pasokan di lima produsen terbesar dunia akan mencapai 40 juta ton pada bulan April mendatang, cukup untuk memenuhi permintaan global.
Harga gula kasar berjangka di ICE Futures mengalami pelemahan signifikan pada penutupan perdagangan Kamis dini hari tadi. Harga berakhir pada posisi 13,79 sen per pon, melemah dengan signifikan sebesar 0,36 sen atau setara dengan 2,54 persen. Harga gula berjangka di New York berada pada posisi paling rendah sejak pertengahan September 2014.
Sementara itu harga gula putih di Liffe London juga tampak ditutup melemah untuk kontrak bulan yang sama. Harga gula putih berjangka kontrak Mei bukukan penurunan sebesar 6,4 dollar atau setara dengan 1,69 persen dan ditutup pada posisi 371,60 dollar per ton.
Harga gula kasar berjangka di New York  dan gula putih berjangka di bursa komoditas Liffe London pada perdagangan selanjutnya masih berpotensi untuk melanjutkan penurunan. Saat ini  indikator teknikal sudah mengarah ke dalam pola bearish untuk kedua kontrak tersebut.
Harga gula kasar berjangka di ICE Futures New York berpotensi mengetes level resistance pada posisi 14,51  sen dan 14,82 sen. Sedangkan level support yang akan dites ada pada posisi 13,39 sen dan 13,00 sen.
Sementara itu harga gula putih di Liffe London akan mengetes resistance pada posisi 385,20 dollar dan 392,50  dollar. Sementara itu harga akan menghadapi support pada posisi 363,40 dollar dan 359,50 dollar.