Jumat, 13 September 2013

Bursa Tokyo ditutup turun 0.26 persen

Tokyo, AFP (12/09) – Bursa saham Tokyo berakhir 0.26 persen lebih rendah pada perdagangan Kamis atas aksi profit taking susulan pasca reli market terkini dan yen rebound terhadap dollar.

Index acuan Nikkei 225 berakhir 37.80 poin lebih rendah pada 14,387.27, sementara index Topix dari semua saham bagian pertama kehilangan 0.41 persen, atau 4.89 poin ke level 1,184.36. Para investor banyak yang merealisasikan keuntungan setelah Nikkei naik lebih dari 4 persen antara Senin hingga Rabu yang dipicu oleh data pertumbuhan ekonomi domestic yang lebih baik dan Tokyo memenangkan lomba untuk menjadi tuan rumah Olimpiade tahun 2020.

“Pasar saham Jepang tetap didominasi oleh investor individu dan hedge-fund yang menjadi penggerak harga. Energy di market tetap kuat namun saham-saham kini sudah dalam masa overbought dan siap untuk melakukan konsolidasi,” tambahnya. Dollar AS melemah ke 99.31 terhadap yen di Tokyo sore hari dari 99.92 yen di New York, merangkak turun dari 100.50 yen di Asia sore kemarin.

Market tidak banyak bergerak dari berita media yang melaporkan bahwa Jepang akan menaikan pajak penjualan tahun depan dan berencana untuk meluncurkan paket stimulus hingga $50 milyar untuk menghindari tekanan terhadap pemulihan ekonomi yang baru dimulai di Jepang akibat kenaikan pajak tersebut.

Kenaikan pajak penjualan di Jepang bertujuan untuk menanggulangi utang negara yang saat ini sudah sangat membludak dan melebihi dua kali lipat dari ukuran ekonominya. (brc)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar