Senin, 02 November 2015

Arah Dollar, Data Ekonomi Jadi Fokus Untuk Emas Minggu Ini





 

SGB LAMPUNG  - Pasar emas bergerak turun minggu lalu, tertekan oleh ide-ide tentang kemungkinan kenaikan suku bunga Fed pada bulan Desember.
Pertemuan kebijakan Fed minggu lalu, mempertahankan suku bunga stabil, sesuai dengan yang diperkirakan, tetapi ada pernyataan dan komunikasi ke depan yang meningkat tentang ekspetasi kemungkinan kenaikan suku bunga di bulan Desember dan hal ini yang membebani pasar emas.

Untuk minggu ini, para pedagang emas akan memantau serangkaian data ekonomi AS, terutama laporan utama di hari Jum'at, yakni data tenaga kerja AS bulan Oktober. Pelaku pasar akan memantau data untuk menilai apakah hal ini cukup kuat untuk memungkinkan Fed akan menaikkan suku bunga pada pertemuan di bulan Desember.

Namun, laporan tenaga kerja AS mungkin tidak menjadi faktor penentu bagi Fed, kata analis. "Semua laporan yang akan hadir, akan menjadi penting bagi pertemuan Fed di bulan Desember nanti. Fed akan harus memutuskan apakah mereka lebih bullish terhadap perekonomian dari bearish. Dan laporan tersebut akan menjadi faktor penting bagi pertemuan Fed", kata Dudin Bahar, analis dari Mahadana Asta Berjangka.

Setelah minggu lalu terkena imbas aksi jual, beberapa analis memperkirakan logam bisa rebound di minggu ini.
http://www.mahadananews.com/kabar-pasar/kabar-pasar/komoditi/16325-arah-dollar-data-ekonomi-jadi-fokus-untuk-emas-minggu-ini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar