Rabu, 08 Oktober 2014

Harga Emas Ditutup Menguat Akibat Proyeksi Perekonomian Global IMF

Harga emas LLG pada penutupan perdagangan Selasa 7 Oktober 2014 terpantau ditutup menguat dini hari tadi. Penguatan harga emas LLG dipicu oleh rilis data perkiraan pertumbuhan perekonomian global oleh IMF yang memberikan sentimen positif cukup kuat.

Rilis data proyeksi perekonomian global IMF pada Selasa lalu terpantau memicu harga emas untuk dapat ditutup menguat dini hari tadi. Proyeksi IMF yang memprediksi pertumbuhan perekonomian global lebih rendah dari perkiraan sebelumnya memberikan sentimen positif cukup kuat terhadap emas selaku safe haven. Dampak dari hal tersebut, harga emas pun terdorong menguat dini hari tadi.

Adapun dari rilis data proyeksi pertumbuhan perekonomian terbaru oleh IMF, pada tahun 2014 pertumbuhan global yang sebelumnya diprediksi berada di 3,4% direvisi ke 3,3%. Secara spesifik IMF menyebutkan penurunan tersebut diwakili oleh ekspektasi perlambatan pertumbuhan ekonomi di kawasan Uni Eropa, Jepang, Brasil, dan Rusia. Selain prediksi pertumbuhan global di tahun 2014 tersebut, IMF juga turut merevisi estimasi pertumbuhan ekonomi global di tahun 2015. Seperti halnya pada revisi pertumbuhan tahun 2014, pada tahun 2015 prediksi pertumbuhan global juga diturunkan dari 4% ke 3,8%.

Dampak dari penurunan proyeksi pertumbuhan perekonomian global tersebut, harga emas LLG pun terpantau ditutup menguat dini hari tadi. Harga emas LLG ditutup naik 0,10% ke tingkat harga $1.208,80/t oz atau menguat $1,20/t oz.

Sementara pada penutupan perdagangan emas berjangka di Comex, harga emas juga ditutup menguat dini hari tadi. Harga emas berjangka Comex untuk kontrak Desember 2014 ditutup naik 0,42% ke tingkat harga $1.212,4/t oz atau menguat $5,1/t oz.

Harga emas masih akan mendapat support cukup kuat dari rilis proyeksi perekonomian IMF. Dampak dari hal tersebut harga emas masih dalam kecenderungan untuk bergerak menguat pada perdagangan hari ini. Sementara terkait pergerakan harga, range normal diprediksi akan berada di kisaran $1.190-$1.219 pada emas LLG dan $1.195-$1.221 pada emas berjangka Comex kontrak Desember 2014.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar