Selasa, 28 Oktober 2014

Galaxy S5 dan LG G3 Dipastikan akan Dapat Android Lollipop sebelum Akhir Tahun


SGB LAMPUNG - Sistem operasi terbaru Android yaitu Android Lollipop memang sudah resmi dirilis Google, namun memang untuk pertama perangkat besutan Google yang dapat mencicipi Android Lollipop. Dan tidak lama setelahnya sejumlah produsen smartphone telah mengkonfirmasi kehadiran Android Lollipop di perangkatnya seperti dua produsen smartphone asal Korea Selatan yaitu Samsung dan LG.
Seperti yang dilansir dari  Phone Arena, Samsung sendiri sebenarnya sebelumnya sudah mengumumkan bahwa phablet terbaru mereka yaitu Galaxy Note 4 akan menjadi perangkat pertama Samsung yang bisa mencicipi Android Lollipop. Dan kini Samsung juga mengkonfirmasi bahwa smartphone Galaxy S5 juga akan segera mendapatkan pembaruan Android Lollipop.
Seperti halnya Samsung, Lg juga mengkonfirmasi bahwa perangkat smarphone terbarunya yaitu LG G3 juga akan mendapatkan pembaruan dari sistem operasi Android Lolliop.
Namun sayangnya baik Samsung dan LG kompak tidak memberikan tanggal kehadiran pembaruan Android Lollipop tersebut. Tapi keduanya memastikan bahwa LG G3 dan Galaxy S5 akan mendapat pembaruan Lollipop sebelum tahun 2014 berakhir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar