Rabu, 25 Juni 2014

Google Akan Umumkan Android Terbaru Dengan Julukan Android “L”

Dalam beberapa jam lagi Google akan menggelar konferensi tahunan Google I/O bagi para pengembang. Sebelum acara ini dimulai, beberapa screenshot sistem operasi Android versi berikutnya telah bocor secara online.
Dari screenshot yang beredar secara online ini, sekilas terlihat ada huruf L di sudut kiri atas, dan ini diduga adalah julukan bagi Android versi berikutnya, meskipun bisa saja Google akan meluncurkan dengan nama yang berbeda.
Seperti pada versi sebelumnya, Google selalu menamakan sistem operasinya ini dengan kode makanan yang terurut berdasarkan abjad. Terakhir Google memberi nama KitKat pada sistem operasinya ini, sehingga memungkinkan Google akan menyebut Android 5.0 dengan kode nama berawalan L atau yang disebut dengan Android Lollipop, meski ini baru spekulasi.
Meskipun perusahaan belum memberikan informasi secara lengkap untuk sistem operasi versi berikutnya ini, bisa dipastikan bahwa perangkat Nexus akan terlebih dahulu mencicipi Android 5.
Kita tunggu saja kabar terbaru dari acara Google I/O 2014 yang akan dimulai pada Rabu (25/06) di San Fransisco, California.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar